Masuki Triwulan IV Tahun 2021, PT KBN (Persero) Salurkan Pinjaman Dana Sebesar Rp1,580 Miliar

Senin, 03 Januari 2022 07:15

JakartaPT Kawasan Berikat Nusantara (Persero) Kembali salurkan pinjaman dana triwulan IV kepada mitra binaan UMKM selama dua hari yaitu pada Selasa (21/12) dan Rabu (22/12). Kegiatan berlangsung secara tatap muka dengan menaati protokol kesehatan di Kantor Pusat PT KBN (Persero), Cakung, Jakarta Utara.

Penyaluran pinjaman dana triwulan IV tahun 2021, PT KBN (Persero) salurkan sebesar Rp1,580 Miliar kepada 56 mitra binaan. Tak jauh berbeda dari penyaluran dana triwulan III, PT KBN (Persero) bekerja sama dengan Bank Mandiri guna membangun sinergi BUMN dan mengefisiensi penyaluran dana.

Kegiatan penyaluran pinjaman dana dibuka dengan sambutan oleh Bapak Ari Henryanto selaku Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko PT KBN Persero. Dalam sambutannya, Bapak Ari mengapresiasi para mitra binaan yang sebagian besar ialah ibu-ibu dan berharap para mitra binaan dapat disiplin dalam mengangsur pinjamannya.

“Saya mengapresiasi, penyaluran ini sebagian besar yang menerima adalah ibu-ibu, karena lebih berhati-hati dalam mengkoordinir keuangan. Dana ini adalah dana untuk kepentingan sosial. Jadi, diharapkan bagi para penerima dana ini untuk lebih disiplin dalam mengangsur, sehingga dapat disalurkan ke UMKM yang lain,” ujar Bapak Ari.

Dilanjut dengan penyampaian laporan kegiatan penyaluran pinjaman dana sepanjang tahun 2021 oleh Bapak Yato selaku Deputi Vice President Program Kemitraan dan Bina Lingkungan PT KBN (Persero). Beliau mengungkapkan bahwasannya PT KBN telah salurkan dana pinjaman sebesar Rp5,265 Miliar melebihi Rancangan Keuangan Anggaran Perusahaan, yang seharusnya sebesar Rp4,7 Miliar. Pinjaman telah tersalur kepada 202 mitra binaan UMKM yang tersebar luas di wilayah Jabodetabek. 

Kemudian kegiatan berikutnya ialah penyampaian materi seputar penggunaan Bank Mandiri oleh Ibu Elly Setiawati selaku Kepala Cabang Bank Mandiri Cakung, penyampaian materi pembukan dan perjanjian kontrak oleh Bapak Rully, pemaparan materi Pasar Digital (PaDi) oleh Ibu Nia, dan ditutup oleh penyerahan kontrak perjanjian secara simbolis oleh Bapak Ari Henryanto dan Bapak Yato.

Bapak Rahmansyah selaku Asisten Deputi Vice Presiden TJSL PT KBN (Persero) mengungkapkan, “Saya berharap usaha Bapak dan Ibu bisa berjalan lancar dan selalu mendapatkan keuntungan yang diharapkan,” ujarnya.

Diharapkan penyaluran dana triwulan IV yang dilaksanakan oleh PT KBN (Persero) dapat memberikan banyak manfaat dan bantuan kepada para mitra binaan.


 
Telah dikunjungi sebanyak : 455 kali
Share :
;